Batam, 17 September 2022 – Himpunan Teknik Perangkat Lunak (HIMAPL) Universitas Universal menyelenggarakan kegiatan selama tahun jabatan di TA 2022/2023 salah satunya kunjungan dan bakti sosial. Kegiatan ini melihat dari pengaruh Pandemi Covid-19 sangat berdampak kepada kehidupan sosial di masyarakat Indonesia. Kehidupan sosial khususnya Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA), atau biasa disebut dengan Panti Asuhan. Panti Asuhan terdiri dari anak-anak yang yatim (piatu) dimana bergantung hidup pada donasi dari para donator yang datang ke Panti Asuhan. Panti Asuhan lebih banyak diatur oleh Yayasan baik keagamaan, Lembaga, dan perseorangan.
Kegiatan ini diadakan pada hari Sabtu (17/09) mengunjungi Panti Asuhan Yayasan Fao Kasih. Panti Asuhan berlokasi di Perumahan Bandara Mas Blok A1 Nomor 24 Batam Center. Kehadiran HIMATPL memberikan motivasi dan dukungan bagi anak-anak yang ada di Panti Asuhan Yayasan Fao Kasih. Kegiatan ini melibatkan Dosen dan Mahasiswa Teknik Perangkat Lunak.
Adapun tujuan dan manfaat dari kegiatan kunjungan dan bakti sosial ini adalah mengingkatkan kepedulian dari HIMAPL dan Mahasiswa TPL bagi anak-anak Panti Asuhan, menunjukkan dan menjelaskan “Berkarakter Dunia Satu Keluarga” bagi anak-anak Panti Asuhan, dan memberi motivasi dan dukungan dalam bentuk moril dan materiil bagi anak-anak Panti Asuhan. (ARP)